article

Hightlight Ekskul Tarpat (#1)

Highlight Ekskul Tarpat:

Ekstrakurikuler Band

Oleh: Valentino Mahisa Bagawat Gita S,Pd

 

            Kegiatan ekstrakulikuler merupakan kegiatan yang disenangi oleh siswa-siswa. Di SMP Tarakanita 4 terdapat banyak ekskul yang mampu mengembangkan bakat baik dibidang music maupun atletik. Saat awal menjadi guru di sekolah tersebut, saya langsung diperbantukan untuk mendampingi ekskul band dengan Pak. Budi sebagai guru pamongnya. Pada awalnya saya pikir ekskul tersebut akan sangat sulit, karena harus memberikan arahan satu per satu kepada setiap murid, tetapi ternyata tidak demikian. Para murid SMP Tarakanita 4 pada dasarnya memiliki bekal dan bakat yang luar biasa dibidang music, misalnya mereka yang kelas 9 ada yang telah mahir memainkan gitar, bahkan mampu mengisi seluruh instrument dan chord sebuah lagu barat. Banyak diantara mereka yang menggemari music rock, contoh lagu-lagu dari Bon Jovi dan Mr. Big.

read more
MENULIS ITU (SUNGGUH) MENYENANGKAN

MENULIS ITU (SUNGGUH) MENYENANGKAN

(DARI SEMINAR DI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS, UNIVERSITAS KATOLIK INDONESIA ATMA JAYA JAKARTA)

 

Oleh:
A. Sani Handoko

 

Bagi sebagian besar orang, menulis merupakan sebuah hal yang bisa jadi teramat rumit untuk dilaksanakan. Dengan berbagai macam “aturan”, ini yang dirasakan sebagai sebuah hal yang “memberatkan” untuk menulis. Hal ini terjadi juga di dalam pembelajaran Bahasa Inggris. Banyak siswa ketika diminta untuk menulis merasa sangat sulit untuk dapat mengembangkan tulisannya. Tapi sungguhkah menulis itu sulit?

read more
Menumbuhkembangkan Spiritualitas dalam Kebhinekaan OSIS SMP MKS MPK KAJ JAKARTA TIMUR

Menumbuhkembangkan Spiritualitas dalam Kebhinekaan

OSIS SMP MKS MPK KAJ JAKARTA TIMUR

 Oleh: FX. Suminto

 

Dalam rangka mensinergikan arah gerak pengembangan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMP MPK KAJ yang bernuansakan spiritualitas Kristiani diperlukan suatu wadah dan media kegiatan untuk bisa duduk bersama.

Menyikapi hal tersebut Tim Kerja SMP MPK KAJ Wilayah Timur telah menyelenggarakan  Kegiatan TOT Pembina OSIS pada hari Jumat-Sabtu, tanggal 16-17 Oktober 2015, bertempat di Sawangan Golf Hotel & Resort, Depok, yang  diikuti oleh  23 sekolah dengan peserta sebanyak 44 guru SMP Katolik KAJ.

read more
Bertamasya di Selasar

Bertamasya di Selasar

Jakarta – Tarpatnews. Perkemahan Jumat-Sabtu (Perjusa) hampir tiba. Salah satu persiapan yang dilakukan oleh semua kakak Pembina adalah melatih setiap regu untuk  menyiapkan masakan yang mudah dan cepat saji. Ketrampilan memasak yang dipraktikan pada hari Rabu, 6 April disambut meriah oleh seluruh siswa. Masakan yang mudah dibuat adalah sayur sop, tahu dan tempe goreng. Bahkan ada pula regu yang menggoreng daging ayam dantelur. Suasana yang dibangun penuh kekeluargaan. “Ah, tempenya asin sekali”, seru Kak Abe sambil mengernyitkan dahinya. “Semoga nggak kena darah tinggi, nih”, tambahnya sambil tertawa.
read more
Having Fun While Studying? Why Not???

Kegiatan belajar tidak harus di dalam kelas. Setiap pembelajaran yang berlangsung di SMP Tarakanita 4 selalu menyenangkan meskipun hal yang dipelajari sebenarnya juga bukan hal yang sederhana. Namun karena dibawakan dengan menyenangkan, kegiatan pembelajaran bisa menjadi bermanfaat sekaligus berkesan bagi para peserta didik.

Tarakanita: Satu Hati, Satu Semangat, Tarakanita, Yes!!!

read more