Article Detail

Perpisahan Dengan Kakak-Kakak Dan Guru Tercinta

Perpisahan Dengan Kakak-Kakak Dan Guru Tercinta

 

Sebuah dinamika perjumpaan dan perpisahan dialami oleh keluarga besar SMP Tarakanita 4 setiap tahun.  Ada yang datang dan ada yang pergi. Semua seturut kebijaksanaan waktu. Dalam sebuah kesempatan setelah semua siswa kelas VII dan VIII menyelesaikan Ujian Akhir Semester, pengurus OSIS menyuguhkan kegiatan perpisahan atau Farewell Party bagi kelas IX.  Kegiatan ini bertujuan untuk memberi semangat pada siswa kelas IX dalam melangkah ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi baik di SMA maupun SMK.

Seluruh persiapan dilaksanakan oleh pengurus OSIS dipandu oleh para pendamping OSIS yaitu Pak Joko, Pak Ary,  Bu Dian dan Bu Lusi. Mereka memilih tempat di bawah rindangnya pohon di halaman sekolah yang luas. Kursi-kursi untuk guru diatur rapi sementara semua siswa duduk berkeliling di sekitar panggung.

Selain melepas kelas IX, ada juga Bu Puji yang telah menyelesaikan tugasnya sebagai guru di SMP Tarakanita 4 dan mulai menjalani masa pensiun pada tanggal 1 Juli 2016.  Bu Puji memberikan sambutannya dengan haru dan berpesan agar semua anak senantiasa menjaga kedisiplinan dan terus belajar agar tercapai yang dicita-citakan. Bu Puji terkenal sebagai guru yang selalu datang lebih awal setiap pagi. Beliau sering menyempatkan diri untuk mengikuti misa pagi di Gereja Keluarga Kudus.

Selamat menjalani masa pensiun, Bu Puji. Ibu akan selalu kami kenang. (Sr. Greta CB)

 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment