Article Detail

BELA NEGARAku dalam KARYA TULISku....

BELA NEGARAku dalam KARYA TULISku….


Senin, 3 Oktober 2016 merupakan hari yang paling bersejarah untuk siswi SMP Tarakanita 4 yang bernama Christin Rahut Hasian. Siswi kelas IX Community ini terpilih untuk mengikuti final lomba karya tulis yang diadakan oleh Pusjianstra (Pusat Kajian dan Strategi) TNI dan Disdik DKI Jakarta. Lomba karya tulis tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT RI yang ke-71 sekaligus HUT TNI juga. PUSJIANSTRA TNI bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Provinsi DKI, yang ingin menggugah semangat membaca kaum remaja dan dalam rangka memperingati Hari Aksara tanggal 8 September sekaligus launching gerakan literasi yang dipelopori oleh Provinsi DKI Jakarta. Tiga tema yang diusung dalam LKTI ini ada tiga, yaitu: (1) Mengantisipasi Munculnya Kembali Faham Komunisme di Indonesia, (2) Meningkatkan Solidaritas TNI – Rakyat, dan (3) Meningkatkan Rasa Cinta Tanah Air dan Bela Negara pada Generasi Muda.

LKTI Pusjianstra dibuka mulai 26 Agustus 2016 dengan pengiriman karya tulis melalui email, dan ditutup tanggal 23 September 2016. Peserta lomba yang mengikuti kompetisi ini sebanyak 96 siswa SMP dan 207 siswa SMA/SMK, sampai akhirnya tersaring 3 finalis jenjang SMP dan 3 finalis jenjang SMA yang melanjutkan kompetisi ke tahap selanjutnya, yaitu presentasi di depan para petinggi Pusjianstra TNI di Kantor Kebon Sirih No.42 Jakarta Pusat. Masing-masing beserta didampingi satu guru pendamping saat presentasi. Dan pendamping Christine adalah Ibu Sisil, salah satu guru Bahasa Indonesia di SMP Tarakanita 4.

Setelah melalui proses panjang dalam kegiatan presentasi, maka pada tanggal 6 Oktober 2016 diberikan penghargaan untuk para juara. Perjuangan Christin tidaklah sia-sia karena berhasil mendapatkan juara II dengan tema yang ketiga dalam LKTI tersebut, yaitu tentang Bela Negara dan Cinta Tanah Air pada Generasi Muda. Dalam karya tulis yang disusunnya, Christin mengajak untuk kaum muda terutama para pelajar untuk semakin mencintai negeri ini dengan siap berjuang dalam bidang pendidikan dan tidak terseret dalam arus globalisasi yang semakin meraja lela. Dalam hal ini Bapak/Ibu Guru pendamping lomba juga mendapatkan medali penghargaan atas pendampingan kepada para juara.

Secara keseluruhan hasil kejuaraan LKTI Pusjianstra TNI pada jenjang SMP: Juara I diraih oleh Filzah Safrina Wandani (SMPN 46 Jakarta), Juara II diraih oleh Christine Rahut Hasian (SMP Tarakanita 4 Jakarta), dan Juara III diraih oleh Sinta Permata (SMPN 46 Jakarta). Sedangkan untuk jenjang SMA/K: Juara I diraih oleh Kinanti Kurnia Safitri (SMKN 10 Jakarta), Juara II diraih oleh Putri Rizki Hanifah (SMAN 92 Jakarta), dan Juara III diraih oleh Tiffani Paramitha (SMA Tarakanita 2 Jakarta).
Sungguh, prestasi yang membanggakan untuk duo Tarakanita ini!

Mari berjuang untuk bela negara ini, dan cintai negeri ini, walaupun baru sebatas pembuatan LKTI! Mengutip pantun Christine dalam presentasinya,
Jalan-jalan ke taman bunga,
Bunga dipetik bunga melati.
Mari generasi muda Indonesia,
Cintai dan bela selalu negeri ini!


 
Salam,
She2L Tarpat
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment